Eroni News
Loading...

Merapikan Paragraf yang Spasi Berlebihan di Microsoft Word

Pernah tidak kejadian seperti ini, ketika mengcopy dari website/file pdf di paste kan pada microsoft word, hasil nya malah banyak spasinya. Kalo seperti itu kondisi nya mari kita lanjutkan, karena kamu di tempat yang tepat. Microsoft Word atau bisa kita singkat dengan sebutan Ms Word, memang menjadi aplikasi yang masih banyak di pakai sampai saat ini baik itu untuk kebutuhan personal sampai kantor pun menggunakan. Microsoft Word merupakan salah satu aplikasi keluaran Microsoft, dimana produk lainnya seperti Ms Excel, Ms Access, Ms Publisher, dan aplikasi lainnya.

Ms Word bekerja untuk pengolahan kata, yang tentu didalam aplikasi tersebut banyak sekali fitur - fitur yang menunjang pekerjaan kita. Katakanlah seperti membuat tebal/miring/garis bawah teks, lalu ada lagi yang namanya section break yang telah kita ulas sama - sama. Dan masih banyak lagi fitur - fitur nya, Pada kasus ini saya coba - coba ketika saya menyelesaikan tugas dari kampus, setelah di copas dari website/file pdf ke Ms Word malah spasinya berlebihan, jadi jarak antar suku kata berjauhan. Setelah saya coba - coba sendiri, akhirnya masalah ini teratasi.

Tentunya, sangat tidak enak sekali dilihat, selain itu juga halaman akan lebih banyak, apalagi kebutuhannya untuk di print, maka kertas yang di gunakan lebih banyak itu artinya lebih boros. Tentunya sesuatu yang boros tidak baik kan? hehehe...3x. Untuk itu lah, saya coba mengulas mengenai Merapikan Paragraf yang spasi berlebihan pada Microsoft Word. Jika dari cerita saya diatas belum terbayang juga, seperti apa sih spasi berlebihan yang dimaksud, bisa lihat screenshot dibawah ini sekaligus dengan cara nya.

Spasi Berlebihan pada Microsoft Word

  • Nah, yang dimaksud seperti gambar dibawah ini. Caranya apabila spasi berlebihan di line ke satu maka kita pindahkan kursor yang kedip - kedip di awal line ke dua . 
  • Seperti yang ditunjukan oleh anak panah dibawah ini, disitu terlihat kita akan perbaiki dulu spasi berlebih yang atas, maka saya arahkan kursor yang kedip-kedip di bawah nya.
  • Setelah itu, kamu tekan tombol Backspace, maka akan tampil seperti dibawah ini.
  • Kamu spasi saja satu kali, sehingga hasil nya seperti ini
  • Setelah rapi satu baris, maka teruskan ke baris lain yang masih spasinya berlebihan. Sehingga bisa seperti dibawah ini
  • Sampai disini, kamu sudah berhasil merapikan baris per baris, paragraf per paragraf agar menjadi rapi.
Ulasan lainnya :


Bagaimana mudah bukan? selebihnya bisa kamu sesuaikan lagi kondisinya, karena pada cara yang saya ulas diatas itu merapikan 2 buah spasi yang berlebihan. Apabila ada spasi berlebihan lebih dari itu bisa kamu coba. Apabila artikel ini bermanfaat bisa kamu share ke teman-teman yang membutuhkan.


You Might Also Like

0 comments

Like us on Facebook

Archive